@conference {229, title = {Pengembangan Perkuliahan Anatomi Tumbuhan Berbasis Web Untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Mikroskopis Calon Guru Biologi}, booktitle = {Seminar Nasional ke-22 Perhimpunan Biologi Indonesia}, year = {2013}, publisher = {Fakultas Biologi Unsoed}, organization = {Fakultas Biologi Unsoed}, address = {Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk (1) meningkatkan kemampuan representasi mikroskopis jaringan tumbuhan mahasiswa calon guru Biologi; (2) mengembangkan model praktikum berbasis WEB dan dapat meningkatkan ketrampilan representasi mikroskopis pada jaringan tumbuhan; dan (3) mengembangkan model virtual laboratorium berbasis WEB, tentang strtuktur jaringan tumbuhan yang dapat dipahami oleh mahasiswa calon guru. Waktu pelaksanaan program direncanakan berlangsung 12 bulan, mulai dari persiapan, pelaksanaan penelitian, evaluasi dan pengembangan model, hingga pelaporan. Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa calon guru biologi di Pogram Studi Pendidikan Biologi yang mengambil matakuliah Anatomi tumbuhan. Populasi penelitian berjumlah 247 mahasiswa. Terbagi dalam 2 bagian yaitu kelompok pembelajaran aktif menggunakan WEB dan tidak aktif menggunakan WEB. Sampel diambil dengan menggunakan teknik random sampling dan untuk setiap kelompok diambil masing-masing 5 mahasiswa dari masing-masing anggota populasi. Jenis penelitian yang digunakan adalah R and D (Research and Development). Disain penelitian ini terdiri atas 4 tahap yaitu : 1. Persiapan 2. tahap rancangan dan pengembangan. 3. tahap uji coba dan 4. Perbaikan, Pengembangan model belajar anatomi tumbuhan berbasis active learning dan modell pembelajaran dirancang dalam 2 macam, yaitu aktif menggunakan WEB (AW) dan tidak aktif menggunakan WEB (TW). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh data bahwa Hasil test of logical thinking, menunjukkan kemampuan penalaran yang dimiliki seseorang. Kemampuan penalaran mahasiswa yang aktif menggunakan WEB memiliki hasil pretes dan postes test lebih baik daripada kelompok mahasiswa yang tidak memanfaatkan WEB dan terdapat perbedaan dilihat dari rata-rata hasil belajar antara kelas yang belajar berbasis web dan non web. Pada kelas yang diberi perlakuan memperoleh rata-rata hasil belajar yang lebih besar dibandingkan dengan kelas yang tanpa perlakuan dalam proses belajarnya. Hasil penelitian disimpulkan (1) ada perbedaan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah anatomi tumbuhan yang berbasis web; (2) ada peningkatan nilai test of logical thinking antara 2 kelompok perlakuan; (3) ada peningkatan kemampuan penalaran antara 2 kelompok perlakuan; dan (3) ada peningkatan kemampuan representasi mikroskopis mahasiswa melalui pembelajaran berbasis web melalui penggunaan dan pengembangan model virtual laboratorium }, keywords = {Anatomi Tumbuhan, Representasi Mikroskopik, Web}, author = {Romy Faisal Mustofa} }